Logo
images

Pembukaan Manasik Calon Jamaah Haji Th. 2017 KBIH AR-RISALAH

Ar-Risalah Jakarta ,  hari Ahad, 19 Februari 2017. KBIH Ar-Risalah melaksanakan kegiatan pembukaan manasik bagi Calon Jama’ah Haji 2017, Yang di selenggarakan di Aula AL-Kautsar  Yayasan Pondok Karya Pembangunan, Kelapa Dua Wetan. Jakarta Timur.

Hadir dalam acara tersebut, Kabid PHU Kementrian Agama Provinsi DKI JAKARTA, Bapak H. Sadirin, MA dan KASI PHU Kementrian Agama Kodya Jakarta Timur, Bapak H. Marasakkil Daulay,SE,MM

Dalam sambutannya mengenai Kebijakan Pemerintah tentang Keberangkatan Haji  Th. 2017, Kabid PHU Kementrian Agama Prov. DKI JAKARTA mengingatkan kepada seluruh calon jamaah haji (calhaj) agar meluruskan niat dan membersihkan hati jika ingin mendapatkan haji yang mabrur.

Jumlah kuota Jama’ah Haji Th.2017 yang dibimbing oleh KBIH AR-RISALAH adalah sebanyak 113 Jama’ah Haji Reguler, 4 Jama’ah Haji dari Provinsi JABAR, 23 Jama’ah Haji Plus, dan 7 Jama’ah Haji Reguler dengan porsi Cadangan.

Pelaksanaan Manasik Haji Th. 2017 ini akan dilaksanakan sebanyak 15 kali pertemuan yang berlokasi di Aula IPRIJA JAKARTA.  Semoga seluruh calhaj berangkat dalam keadaan sehat wal afiat demikian pula saat kembali ke tanah air.


TAG

Dipost Oleh arrisalah press

Ar-Risalah Press | Media Online dalam Membina Umat Berkualitas

Tinggalkan Komentar